5 Hal yang Harus Diperhatikan Kalau Mau Beli HP Gaming

15 Cara Beli HP Pakai Kredivo 2023 : Syarat Kredit & Merchant

Dulu, HP gaming terkenal dengan harganya yang cukup mahal. Ini karena HP gaming membutuhkan spesifikasi khusus yang di atas rata-rata HP biasanya. ASUS adalah salah satu brand smartphone terpopuler karena kerap menghadirkan HP gaming yang ciamik dan tidak ada di brand lainnya. 

Tapi, seiring dengan teknologi yang makin berkembang, HP gaming sekarang sudah lebih variatif baik dari segi spesifikasi maupun harganya.

Bahkan, nggak lagi dilabeli sebagai “HP Gaming”, pada dasarnya, banyak juga brand smartphone yang merilis HP level mid-range dengan harga Rp 3 jutaan, tapi spesifikasinya sudah bisa mumpuni untuk gaming, dengan level menengah hingga berat.

Ditambah, adanya aplikasi kredit HP tanpa DP kayak Kredivo, juga bisa memudahkan kamu membeli HP gaming, khususnya kalau kamu nggak punya kartu kredit.

Sebab, layanan cicilan online Kredivo tersedia untuk transaksi di berbagai e-commerce seperti Tokopedia atau Blibli yang menjual berbagai jenis smartphone termasuk HP gaming. 

Kalau berniat beli HP gaming, supaya pengalamannya lebih maksimal dan bisa memilih HP yang tepat, ada 5 hal yang sebaiknya kamu perhatikan dan cek dulu, yaitu:

 

Budget dan metode pembeliannya

Biasanya, smartphone yang cocok untuk gaming adalah smartphone yang minimal tipenya mid-range. Karena, smartphone tipe ini umumnya sudah dibekali dengan prosesor atau “otak” yang mampu memproses berbagai aplikasi level menengah hingga berat, termasuk multitasking. 

HP dengan tipe mid-range, memiliki kisaran harga mulai Rp 3 juta sampai Rp 5 jutaan, tergantung tipe, spesifikasi, dan mereknya. 

Jadi, sebelum beli smartphone gaming, ada baiknya untuk menentukan budget yang sesuai kemampuan kamu dulu. Dengan menentukan budget, maka “kolam” pilihan smartphone yang bisa kamu eksplor bisa semakin mengerucut dan spesifik. 

Misalnya, budget kamu hanya Rp 4 juta maksimal. Maka, pencarian dan eksplorasi HP bisa spesifik hanya pada smartphone mid-range yang harganya Rp 4 jutaan. Jadi, lebih hemat waktu dan tepat sasaran. 

Tentukan juga metode pembayaran apa yang ingin kamu gunakan untuk membeli smartphone tersebut. Kalau tertarik pakai cicilan online kayak Kredivo, maka kamu harus mempersiapkan akun dan limitnya dari sekarang.

Sebab, transaksi cicilan pakai Kredivo hanya bisa dilakukan oleh pengguna aktif dan punya limit yang cukup. Untuk mendaftar akun Kredivo, kamu bisa mengunduh aplikasinya di Google Play Store atau App Store. 

Kredivo sendiri menyediakan opsi cicilan 0% untuk tenor 3 bulan dan opsi cicilan bunga rendah, hanya 2.6% per bulan, dengan tenor 6 – 12 bulan. Limit maksimal yang bisa diberikan juga lumayan fantastis, lho, bisa mencapai hingga Rp 50 juta!

 

Mengecek chipsetnya

Hal berikutnya yang harus diperhatikan adalah chipset. Sebab, chipset adalah komponen utama yang sangat penting dari smartphone gaming karena terhubung dengan komponen lainnya pada smartphone untuk menghasilkan kinerja yang memuaskan. 

Qualcomm dan Exynos adalah dua chipset yang bisa menjadi prioritas pilihan jika kamu sedang mengeksplorasi pilihan smartphone gaming.

Pastikan kamu memilih HP dengan Chipset yang punya performa tinggi, plus dibekali dengan GPU yang sepadan supaya hasil olah grafis pada smartphone saat gaming bisa lebih maksimal. 

 

Kapasitas baterai dan fitur pengisian daya cepat

Karena membutuhkan waktu berjam-jam, smartphone gaming juga perlu memiliki baterai yang besar atau fitur pengisian daya cepat.

Dengan begitu, HP bisa jadi tahan lama saat digunakan, dan bisa diisi ulang dengan cepat saat habis. HP dengan kapasitas baterai minimal 5.000 mAh bisa menjadi pilihan kalau kamu mau cari HP yang cocok untuk gaming. 

 

Teknologi cooling yang digunakan di smartphone

Biasanya, smartphone gaming juga dirancang dengan fitur khusus yang bisa mendukung performa smartphone.

Seperti teknologi cooling yang berfungsi mendinginkan dan mengatur sirkulasi udara panas pada smartphone ketika dipakai berlama-lama untuk gaming.

Dengan adanya fitur ini, bukan hanya kinerja smartphone yang terjaga, smartphone juga bisa tahan lama dan terhindar dari overheat akibat gaming yang bisa menghabiskan waktu hingga berjam-jam. 

 

Ukuran layar dan besarnya RAM

Makin besar ukuran RAM, akan makin mulus juga performa smartphone kalau digunakan untuk gaming. Begitu juga dengan layar.

Biasanya, untuk game-game tertentu, layar smartphone yang besar lebih bisa memberikan pengalaman bermain yang maksimal.

Oleh karena itu, kedua hal ini juga perlu menjadi aspek yang kamu pertimbangkan sebelum membeli HP gaming.